Whatsapp – Cara mengetahui dan Menghentikan Whatsapp Yang di Sadap
Aplikasi WhatsApp ialah salah satu aplikasi chat yang paling populer 2 tahun terakhir ini,yang sebelumnya aplikasi chat yang paling tenar yaitu BBM. aplikasi yang terkesan sangat simpel dan ringan ini menjadi banyak diminati dikarenakan fitur yang up todate dan juga tampilannya yang lumayan menarik.
Namun dengan majunya teknologi melalui perkembangan aplikasi chat, whatsapp memiliki saingan yang cukup kuat seperti line, google duo, telegram dan banyak lagi.yang sebelumnya salah satu aplikasi fenomenal yaitu aplikasi BBM (blackberry messenger) yang pernah populer dan mulai mati seiring device blackberry sudah tidak berjaya lagi.
Karena populer aplikasi chatting yang namanya mirip sapaan sehari hari (di amerika) What’s Up sudah di unduh di playstore lebih dari 100juta pengguna diseluruh dunia dan mendapatkan Feed back yang positif.
Baiklah pada kali ini saya akan membahas Cara mengetahui dan Menghentikan Whatsapp Yang di Sadap .Agar anda mengetahui kelemahan dari aplikasi whatsapp ini, dan mencegah terjadinya pembajakan dan juga agar tidak disadap oleh orang lain atau hacker, sebagai berikut :
Ciri-Ciri WhatsApp Yang Disadap
Langkah pertama harus anda lakukan anda harus tahu apakah whatsapp kita sedang disadap oleh orang, sebaiknya anda harus cek beberapa cara apabila whatsapp kita disadap :
- Chat WhatsApp Terbaca Sebelum Dibaca
Biasanya aplikasi chat WA yang sudah di bajak akan membaca pesan dari teman ataupun keluarga sendiri membuka pesan tersebut. - WhatsApp Online Padahal Anda Tidak Aktif
Misalkan smartphone kalian dalam kondisi mati, lalu kalian coba cek akun whatsappnya melalui smartphone teman kalian dan terlihat “Online” berarti WhatsApp kalian sedang tersadap oleh orang lain. - Membalas Chat Sendiri Tanpa Diketahui
Bila yang menyadap whatsapp adalah pasangan sendiri, maka sudah tidak aneh lagi jika dia akan chat teman wanita kamu tanpa sepengetahuan kalian, bahkan sampai menyadap smartphone anda. - WhatApp Web/Desktop Aktif
Jika kalian merasa tidak pernah meng Aktifkan fitur whatsapp web lalu ketika kalian cek ternyata aktif, maka bisa dipastikan 100% aplikasi chat WA kalian sudah disadap oleh orang lain. Cek: Setting –> WhatsApp Web/Desktop –> Lihat
Menghentikan Whatsapp Disadap
Perlakuan seperti menyadap smartphone orang lain adalah tindakan ilegal yang mempunyai sanksi jeratan hukum pidana. Hal ini terdapat dalam undang undang UU ITE yang melarang peretasan terhadap perangkat orang lain.
Untuk mencegah hal ini silahkan anda pelajari bagaimana hacker meretas smartphone kalian dengan mudah di Tutorial Cara Hack Android dengan Kali Linux.
Berikut ini saya akan memaparkan bagaimana cara mencegah dan menghentikan penyadapan di WhatsApp kalian. Pembajakan tidak selalu menggunakan tekhnik yang rumit, namun juga bisa digunakan karena kelalaian dari pemilik smartphone. Berikut caranya yang bisa anda coba :
1. Mengeluarkan Semua Perangkat
Untuk menghentikan sadapan yang sudah berlangsung, anda dapat menghentikannya dengan mengeluarkan seluruh perangkat yang terkoneksi dengan WhatsApp kalian. Caranya: Setting –> WhatsApp Web/Desktop –> Keluar dari semua komputer –> Keluar
2. Aktifkan Verifikasi Dua Langkah
Tips yang kedua digunakan untuk mencegah adanya tindakan pembajakan dengan cara mengaktifkan fitur two factor authentication whatsapp atau verifikasi dua langkah.
Caranya: Setting –> Akun –> Verifikasi Dua Langkah –> Aktifkan –> Masukkan PIN –> Masukkan Email –> Selesai
Demikian artikel Cara mengetahui dan Menghentikan Whatsapp Yang di Sadap, semoga bisa bermanfaat untuk anda menambah ilmu anda,tentang whatsapp yang disadap .