Cara Menggunakan dan Setting Vpn di Hp Android Dengan Mudah
Vpn ( Virtual Private Network ) merupakan sebuah sistem yang membuat perangkat komputasi dapat mengubah rute traffic internet melalui sebuah server atau komputer yang terletak disuatu tempat di dunia . Mengapa hal ini dilakukan karena untuk keamanan .
Ketika sebuah perusahaan atau pengguna bisa merubah rute trafic dan menyembunyikan dari jaringan lokal , sehingga akan semakin sulit bagi para penyusup untuk mengintip file atau informasi lainnya .Beberapa pengguna lainnya juga menggunakan VPN untuk menyembunyikan lokasinya dan membuka layanan yang diblokir di negara tempatnya berada. Menggunakan VPN yang mengubah rute internet membuat anda dapat tetap mengakases kedua layanan tersebut .
Cara Setting VPN di Hp Android
- Langkah pertama , Buka Smartphone anda
- Langkah kedua , Masuk ke aplikasi setting
- Langkah ketiga , Pada bagian ” Wireles & Networks ” pilih more
- Langkah ke empat , Pilih VPN , Pada ujung kanan atas , tekan tanda +
- Langkah ke lima , Administrator jaringan anda akan memberikan semua informasi VPN anda , pilih protokol yang diinginkan dan masukkan semua informasi. lalu tekan Save.
- Langkah ke enam , anda bisa terhubung dengan cara kembali ke pengaturan VPN dan memilih VPN sesuai pilihan . Anda akan diminta untuk memasukan username dan pasword .
- Langkah ke tujuh , anda juga dapat menekan tombol menu 3 titik untuk mengatur agar VPN selalu menyala.
Namun perlu anda ketahui, bahwa tidak semua android ada settingan VPN yang sama , dan kemungkinan settingan di hp kamu juga berbeda. Demikian Cara menggunakan Setting dan VPN di hp android dengan mudah semoga bermanfaat dan menambah wawasan anda tentang VPN.
Artikel Lainnya :