Cara Mengetahui WA Diblokir Oleh Seseorang Secara Mudah
Cara Mengetahui WA Diblokir – Ketika seseorang melakukan pemblokiran di kontak teman WhatsApp, maka pengguna yang diblokir tidak akan mengetahuinya. Hal ini akan berlanjut hingga pengguna melakukan chatting bersama dengan orang tersebut. Jika pesan yang dikirim tidak kunjung centang dua, maka bisa dipastikan bahwa pengguna telah diblokir. Namun, terdapat beragam cara mengetahui WA diblokir oleh seseorang.
Salah satunya yaitu dengan melihat DP atau Display Picture yang ada di profil kontak teman. Jika teman tersebut tidak memasang foto pribadi atau hanya menggunakan foto default, kemungkinan pengguna telah diblokir. Namun, terdapat juga teman yang memang sengaja tidak memasang foto. Hal ini membuat Sahabat FarisTekno perlu mengetahui tanda – tanda WA yang telah diblokir.
Berikut ini cara – cara untuk mengetahui kontak WA yang telah diblokir oleh seseorang atau teman.
Cara Mengetahui WA Diblokir Oleh Seseorang atau Teman
Verifikasi Status Online Terakhir dari Kontak WhatsApp
Cara pertama yang bisa Sahabat FarisTekno lakukan dalam mengetahui WA yang telah diblokir adalah dengan melihat status online terakhir. Tentunya cara ini sudah diketahui oleh semua pengguna aplikasi WhatsApp. Cukup dengan melihat notifikasi yang ada di bilah hijau pada bagian dalam obrolan kontak, maka akan terlihat status online terakhir yang dilakukan oleh pengguna.
Jika pengguna tidak dapat melihat notifikasi tersebut, maka terdapat tiga kemungkinan yang dapat terjadi. Pertama bahwa orang tersebut sengaja untuk tidak membagikan informasi online kepada orang lain. Kedua bahwa pengguna sendiri yang memutuskan untuk tidak berbagi status online. Ketiga bahwa kontak Sahabat FarisTekno telah mengalami pemblokiran dari kontak WhatsApp orang tersebut.
Melihat Tanda Centang Pada Pesan Terkirim
Cara selanjutnya dalam mengetahui apakah pengguna mengalami pemblokiran dari orang lain adalah dengan melakukan pengecekan pada pesan yang terkirim. Cara ini bisa dapat dilakukan dengan melihat tanda centang yang ada pada pesan tersebut. Jika pesan hanya menampilkan centang satu dalam jangka waktu yang lama, maka bisa dikatakan pengguna telah mengalami pemblokiran kontak WA.
Perlu diperhatikan oleh pengguna bahwa terdapat tiga tanda centang yang ada di aplikasi WhatsApp. Mulai dari centang satu yang menunjukkan bahwa pesan telah dikirim, kemudian ada centang dua yang menyatakan bahwa pesan telah diterima dan centang dua biru yang menampilkan bahwa pesan telah dibaca oleh penerima.
Periksa Display Picture atau Kontak Profil
Cara ini merupakan langkah yang paling efektif untuk pengguna lakukan dalam mengetahui WA yang telah diblokir. Jika pengguna mengalami pemblokiran oleh orang lain di aplikasi WhatsApp, maka secara otomatis gambar profil yang ditampilkan akan terlihat berwarna abu – abu atau foto default. Namun, Sahabat FarisTekno juga perlu melakukan pengecekan.
Pasalnya, terdapat orang yang sengaja untuk tidak memasang foto profil atau bahkan memang orang tersebut menggunakan gambar default yang telah di unduhnya pada internet. Hal ini mungkin disebabkan oleh berbagai faktor ataupun yang lainnya sehingga menyebabkan orang ini tidak mau menggunakan foto profil sendiri. Tentunya ini membuat pengguna perlu melakukan pengecekan secara langsung.
Coba Tambahkan Kontak Ke Grup Baru atau Lama
Cara lain yang bisa membuat Sahabat FarisTekno mengetahui bahwa WA telah diblokir oleh seseorang adalah dengan menambahkan kontak mereka ke dalam grup baru atau lama. Cara ini bisa dilakukan seperti biasanya ketika pengguna ingin menambahkan anggota baru di dalam grup.
Jika pengguna tidak bisa memasukkan mereka ke dalam grup dan tampil pesan berupa tidak adanya otoritas dalam menambahkan kontak tersebut. Hadirnya pesan ini membuat pengguna sudah bisa dipastikan telah mengalami pemblokiran dari kontak WhatsApp orang tersebut.
Tidak Dapat Menerima Panggilan
Cara berikutnya untuk mengetahui bahwa WA pengguna telah diblokir oleh orang lain adalah dengan melakukan panggilan pada orang tersebut. Jika pengguna melakukan panggilan akan tetapi panggilan ini tidak bisa masuk ke kontak yang dipilih, maka ada kemungkinan bahwa kontan Whatsapp pengguna telah mengalami pemblokiran.
Tidak hanya itu, pengguna juga tidak bisa mengajak orang tersebut untuk melakukan panggilan grup atau Group Call. Namun, cara mengetahui WA yang diblokir menggunakan panggilan ini tidak akurat. Hal ini dikarenakan orang tersebut bisa saja sedang mengaktifkan mode pesawat atau mematikan data sambungan internet pada perangkat HP.
Tidak Pernah Melihat Status Story Terbaru
Cara yang keenam ini bisa Sahabat FarisTekno lakukan dengan melihat status atau story dari kontak orang tersebut. Jika pengguna telah diblokir, maka status orang tersebut tidak akan tampil di aplikasi WhatsApp. Namun, cara ini tergolong tidak efektif dikarenakan orang tersebut bisa saja sedang menyembunyikan status dari pengguna.
Cara Membuka WhatsApp Yang Telah Diblokir Oleh Seseorang
Cara ini bisa Sahabat FarisTekno lakukan jika orang tersebut tidak mau membuka pemblokiran kontak WhatsApp. Pengguna hanya perlu melakukan pembaruan nomor pada bagian settings atau pengaturan akun. Pengguna juga tidak perlu khawatir akan kehilangan kontak orang lain atau grup dikarenakan aplikasi WhatApps melakukan pembaruan akun secara otomatis.
Berikut ini langkah – langkah untuk membuka pemblokiran dari kontak WhatsApp yang dilakukan oleh seseorang.
- Langkah pertama pengguna bisa membuka aplikasi WhatsApp yang ada di perangkat HP.
- Kemudian pilih pada ikon bulat tiga yang di pojok kanan atas aplikasi.
- Setelah itu akan tampil Sub – menu baru, pengguna dapat memilih opsi Settings.
- Selanjutnya masuk kebagian Account, lalu Change Number dan pilih Next.
- Pada bagian tersebut, pengguna akan ditampilkan dua kolom untuk memasukkan nomor HP lama dan baru.
- Jika pengguna sudah mengisi kedua nomor tersebut, maka pilih menu Next untuk melanjutkan proses.
- Kemudian akan tampil halaman persetujuan untuk mengganti nomor baru. Pengguna dapat memilih Done yang ada di pojok kanan atas.
- Setelah itu, pengguna hanya perlu menunggu pesan berisi kode verifikasi yang telah dikirimkan oleh pihak WhatsApp.
- Jika sudah diterima, masukan kode 6 angka tersebut pada halaman verifikasi akun.
- Langkah terakhir, secara otomatis akun WhatsApp pengguna sudah berganti nomor baru.
Pada proses pergantian nomor baru ini, maka orang yang memblokir kontak pengguna tidak akan menerima pemberitahuan ataupun notifikasi. Berbeda dengan kontak atau grup yang masih aktif secara otomatis mereka akan mendapatkan notifikasi mengenai pembaruan nomor pengguna yang sudah berganti.
Selanjutnya, pengguna sudah dapat melakukan pengiriman pesan atau panggilan pada kontak yang sebelumnya telah melakukan pemblokiran. Perlu diingat bahwa untuk membuka blokir tanpa mengganti nomor telepon hanya bisa dilakukan melalui akun yang memblokir. Hal ini dikarenakan adanya privasi dari pihak aplikasi WhatsApp.
Adanya indikator – indikator di atas dapat membantu Sahabat FarisTekno untuk cara mengetahui WA diblokir oleh seseorang. Terdapat banyak faktor yang menyebabkan orang tersebut melakukan pemblokiran pada kontak Whatsapp pengguna. Selain itu, cara untuk membuka pemblokiran tanpa perlu diketahui oleh orang tersebut adalah dengan melakukan pembaruan pada nomor akun WhatsApp.
Artikel Lainnya :
- Ciri Ciri WA Diblokir dan Cara Mengatasinya
- Cara Registrasi Kartu Smartfren
- Cara Mengecek No Indosat dan Cek Pulsa Indosat
- Cara Mendownload Lagu Dari Google ke Musik Lewat Hp Android
- Cara Mendapatkan Uang Dari Youtube Selain Adsense
- Cara Menyembunyikan Foto dan Video di iPhone Tanpa Aplikasi Dengan Cara Yang Sangat Mudah
- Cara Screenshot di Android Dengan Cara Yang Mudah
- Cara Daftar Paket Nelpon Rumah Telkomsel di Tahun 2020
- Cara Memperbaiki Kartu SD Yang Rusak dan Minta Diformat
- Cara Menghapus Akun Gmail Permanen Melalui PC dan Hp
- Daftar Paket Smartfren ,Harga dan Paket Smartfren Unlimited 2020